Cara Membuat Sop Buah Segar dan Enak, Cocok Untuk Cuaca Panas

Ditengah aktivitas sobat yang super padat serta cuaca panas terik membuat hari-hari sobat jadi cepat lelah dan sangat mudah mengalami dehidrasi sehingga membuat kesehatan tubuh terabaikan. selain minum air putih, sobat juga dapat minum aneka minuman segar agar tubuh kembali segar sekaligus mencegah dehidrasi. Salah satu minuman segar yang dapat sobat coba adalah sop buah. 

Menurut Penelitian Sop buah ternyata kaya akan gizi dan serat alami serta nutrisi penting untuk menangkal radikal bebas yang bisa merusak sel-sel tubuh, termasuk sel kulit. Bagi sobat yang malas makan buah-buahannya saja, sobat dapat mengolah buah-buahan tersebut untuk membuat sop buah dengan berbagai macam variasi buah agar tampilan sop kelihatan lebih menarik. ini dia resep minuman sop buah segar dan enak yang dapat sobat coba bersama teman atau keluarga sobat.

Resep Sop Buah Segar dan Enak


Sop buah
Sop buah

Bahan-bahan :

  • 2 Buah Naga
  • 2 Buah Sawo
  • 2 Buah Delima
  • 2 Buah Pear
  • 2 Buah Apel
  • 1 Buah Mangga (Mangga Harum Manis)
  • 10 Buah Anggur
  • 1/2 Buah Semangka
  • 1/2 Buah Melon
  • 250 Gram Buah Strawberry
  • 150 Gram Nangka
  • 5 sdm Susu Kental Manis
  • 1 Liter Air Mineral
  • Sirup Kurnia
  • Gula Pasir Secukupnya
  • Es Batu

Cara Membuat Sop Buah :

  1. Siapkan buah-buahan sesuai selera sobat ya, potong kotak-kotak kecil.
  2. Siapkan wadah mangkok besar, masukan air mineral.
  3. Tuangkan susu kental manis dan sirup kurnia secukupnya, lalu aduk rata. 
  4. Selanjutnya, masukan es batu.
  5. Terakhir masukan buah buahan yang sudah dipotong. 
  6. Jika terasa kurang manis sobat dapat menambahkan gula pasir secukupnya.
Nah, itulah tadi resep minuman sop buah segar dan enak sangat cocok diminum saat cuaca sedang panas. Semoga bermanfaat bagi sobat semua jangan lupa jaga kesehatan tubuh dengan mengkonsumsi minuman segar lainya.

Baca juga : 

Share:

Resep Mie Aceh Goreng Udang Sederhana

Mie Aceh merupakan salah satu makanan kuliner aceh yang terkenal cita rasanya kuat terasa di lidah dengan berbagai campuran bumbu yang kaya akan rempah-rempahnya khas aceh seperti lawang, kapulaga, pala, kayu manis dan tekstur mie nya yang tebal berwarna kuning serta dengan irisan daging sapi ataupun makanan laut seperti udang dan cumi.

Tidak heran memang banyak warung-warung diaceh banyak menyajikan mie aceh karena masakan kuliner ini merupakan masakan yang sangat lezat untuk dinikmati oleh muda-mudi, anak-anak, dan orang tua saat berkumpul bersama teman-teman ataupun keluarga dengan suasana sejuk warung maupun ditepi pantai.

Bagi sobat yang hanya memiliki sedikit waktu untuk berkumpul bersama teman-teman sehingga belum dapat menikmati sajian mie aceh diwarung-warung dapat mencoba membuat sendiri dirumah dengan bahan-bahan yang sangat mudah kita dapatkan dipasaran, begitu juga untuk cara pembuatannya terbilang juga sangat mudah dengan hanya beberapa bahan sedikit dicincang, di iris-iris, dan dihaluskan. Objek Kuliner akan membagikan Resep Mie Aceh Goreng Udang yang dapat sobat coba sendiri. Selamat Memasak!


<img src="image.jpg" alt="Resep Mie Aceh Goreng Udang Sederhana">
Mie Aceh Goreng Udang Sederhana


Resep Mie Aceh Goreng Udang Sederhana

Bahan-Bahan Bumbu Halus

  • 6 bh cabai merah keriting
  • 3 bh cabai merah kering
  • 3 siung Bawang Putih
  • 6 siung bawah merah
  • 1 ruas jempol jahe
  • 1 bh pala
  • 1 bh ketapang
  • 2 bh kapulaga
  • 5 bh bunga lawang
  • 1 sdt lada
  • 3 buah kemiri
  • 5 gram ketumbar

Bahan-Bahan Utama

  • 150 gram mie kuning
  • 100 gram kol, cincang tipis
  • 200 gram sawi, iris kasar
  • 1 buah tomat, iris kasar
  • 2 Siung Bawang Putih di iris tipis
  • 3 Siung bawang merah di iris tipis
  • 4 ekor udang kasar
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica putih bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 30 ml kecap manis
  • 2 sdm minyak sayur

Cara membuat mie aceh goreng udang sederhana

  1. Haluskan semua bahan bumbu tadi dengan menggunakan blender ataupun cobek.
  2. Panaskan minyak sayur lalu goreng bawang merah dan bawang putih yang telah diiris tipis serta tomat yang sudah di iris kasar lalu aduk-aduk.
  3. Kemudian masukkan 4 ekor udang kasar tunggu hingga matang dan berubah warna kemerah-merahan.
  4. Tambahkan kol dan sawi.
  5. Tuangkan bumbu yang sudah diblender aduk hingga matang setelah itu tuangkan juga mie kuning aduk rata. 
  6. Tambahkan garam, gula, merica bubuk dan kecap manis lalu aduk rata lagi agar semua bumbu menyatu, tunggu hingga matang.
  7. Angkat sajikan dengan taburan bawang goreng dan acar mentimun.
Demikian Resep Mie Aceh Goreng Udang Sederhana Sederhana yang dapat Objek kuliner bagikan buat sobat semuanya. Selamat mencoba!

Share:

Resep membuat minuman kiwi soda banana

Minuman kiwi soda banana - merupakan minuman yang cocok di minum saat cuaca panas. Perlu kita ketahui bahwa buah kiwi memiliki banyak manfaat di antaranya mencegah penyakit kardiovaskular, mencegah kangker, mencegah cacat saraf pada janin bagi ibu hamil, menjaga kesehatan jantung, menyehatkan kulit, menjaga daya tahan tubuh, menjaga kesehatan mata, melancarkan saluran pencernaan, dan mengobati penyakit asma. Begitu juga buah pisang mempunyai manfaat untuk melancarkan peredaran darah, mengurangi berat badan, mengandung banyak vitamin dan serat, mengatasi diabetes, mencegah resiko anemia dan mengatasi penyakit maag. 

Pada artikel ini admin akan membahas tentang Resep membuat minuman kiwi soda banana yang bisa anda coba di rumah. Simak terus dan ikuti langkah-langkahnya dengan baik. Agar hasil yang di dapatkan maksimal dan tidak membuat anda kecewa.

Resep membuat minuman kiwi soda banana


minuman kiwi soda banana
Resep membuat minuman kiwi soda banana

Bahan-bahan minuman kiwi soda banana 

  • 1 buah gelas
  • 300 ml sirup coco pandan
  • 1 buah kiwi
  • 1 buah pisang
  • Soda putih secukupnya

Cara membuat minuman kiwi soda banana

  1. Tuangkan sirup kedalam gelas yang telah anda sediakan.
  2. Kemudian kupas kulit buah kiwi lalu cuci lalu iris menjadi potongan-potongan kecil.
  3. Selanjutnya kupas kulit buah pisang lalu iris menjadi potongan bulat.
  4. Setelah itu tuangkan soda putih secukupnya.
  5. Siap untuk diminum.
Agar semakin nikmat diminum saat cuaca panas resep membuat minuman kiwi soda banana tadi dapat anda tambahkan es batu secukupnya.

Bagaimana sobat mudah bukan? Selamat mencoba..!! 😄
Share:

Resep tahu isi udang cincang

Resep tahu isi udang cincang - merupakan makanan yang enak dan renyah. Untuk anda yang sedang diet dapat menjadikan menu yang satu ini sebagai pengganti nasi putih. Selama dinikmati dalam batas yang wajar tahu dan udang kaya akan manfaat. Perlu sobat ketahui bahwa tahu mempunyai manfaat diantaranya : sumber protein untuk penderita asam urat, rendah kolesterol, mencegah anemia, memiliki sifat antikanker, sumber kalsium, dan mengandung banyak zat besi. Begitu juga manfat  udang bagi tubuh salah satunya adalah menjaga kesehatan jantung. 

Pada artikel ini admin akan membagikan Resep tahu isi udang cincang. Bagi sobat yang belum mengetahui resepnya, yuk kita intip bahan dan cara pembuatannya. pada ulsan dibawah ini

Resep tahu isi udang


<img src="image.jpg" alt="Resep tahu isi udang cincang">
tahu isi udang cincang

Bahan-bahan tahu isi udang

  • 200 gram udang 
  • 200 gram ayam  
  • 5 buah tahu putih
  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdt garam
  • 3 sdm gula

Cara membuat tahu isi udang 

  1. Goreng tahunya hingga matang.
  2. Potong udangnya kecil-kecil.
  3. Rebus daging ayam kemudian haluskan dengan menggunakan blender lalu aduk rata dengan udang yang telah di cincang kecil tadi. 
  4. Lalu masukkan telur, garam, gula dan aduk rata lagi.
  5. Setelah itu ambil tahu yang telah digoreng potong bagian tengah atasnya saja dan isi dengan bahan yang telah di aduk tadi kemudian goreng lagi hingga matang.
  6. Siap untuk di hidangkan.
Demikianlah Cara membuat tahu isi udang yang dapat langsung anda praktekkan di rumah bersama keluarga. Semoga bermanfaat bagi sobat semuanya. Selamat mencoba..!😍
Share:

Resep cara membuat kue apem susu kukus

Resep membuat kue apem - merupakan kue tradisional dengan rasa manis dan kenyal terasa nikmat di mulut karena campuran tepung terigu dan gula. Masyarakat indonesia menjadikan kue apem salah satu menu favorit yang disediakan pada saat acara syukuran, sunatan, dan acara pesta pernikahan.

Pada sajian kali ini ini admin akan memberi penjelasan mengenai resep cara membuat kue apem susu kukus yang dapat anda coba sendiri dirumah pada saat berkumpul dengan keluarga tercinta. Bagi sobat yang belum mengetahui resepnya yuk kita intip apa saja bahannya yang sangat mudah kita peroleh dipasaran hingga tahapan pembuatannya.

Resep membuat kue apem



kue apem susu kukus
Kue apem susu kukus

Bahan kue apem susu
  • 1½ gelas tepung terigu
  • 1 gelas air
  • 1 gelas gula pasir
  • 1 ons mentega
  • 2 butir telur
  • 1 sdt soda kue
  • 1 sdm susu

Cara membuat kue apem susu
  1. Keramil gula dengan air satu gelas
  2. Kocok telur hingga kembang.
  3. Mentega dan susu di kocok pisah dengan sendok kemudian masukkan kedalam tepung yang di campur dengan soda kue dan tambahkan air gula yang telah di keramil hangat-hangat aduk hingga rata.
  4. Masukkan telur yang telah dikocok dan susu di aduk terus hingga rata.
  5. Kemudian masukkan kedalam loyang yang sudah di olesi mentega.
  6. Kukus hingga matang.
  7. Sajikan.
Demikianlah pembahasan tentang Resep cara membuat kue apam susu kukus. Semoga bermanfaat dan dapat dicoba dirumah bersama kakak atau adiknya sobat. Jangan lupa juga simak resep lainnya tentang Resep cara membuat apem bakarYuk, Selamat mencoba..!




Share:

Resep kue bolu santan panggang

Resep kue bolu santan panggang - Bagi masyarakat khususnya indonesia kue bolu merupakan sajian yang sangat gemari oleh sebagian masyarakat indonesia. Rasanya yang manis dan empuk tentunya menjadi cita rasa tersendiri dari kue yang satu ini. Dipasaran telah banyak di jual aneka kue bolu dengan varian yang berbeda-beda. Mulai bahan alami seperti buah pisang, buah naga, buah jeruk, dll hingga bahan yang telah di olah seperti coklat bubuk, bubuk kopi, dll.

Pada kesempatan ini Objek kuliner akan membahas tentang resep kue bolu santan panggang yang dapat anda jadikan referensi dalam pembuatannya bersama keluarga atau sahabat terdekat anda.

Resep kue bolu santan 

<img src="image.jpg" alt="Resep kue bolu santan panggang">
Kue bolu santan panggang

Sebagai info sediakan dahulu alat-alat yang di perlukan sebelum pada tahap membuatnya yaitu :
  • Timbangan
  • Gelas
  • Loyang 
  • Oven
Bahan kue bolu santan 
  • 4 butir telur
  • 2 gelas tepung terigu
  • 1 gelas gula pasir
  • 1 gelas santan kental
  • 1 bungkus vanili
  • 1 sdt TBM
  • 1 tetes pewangi daun pandan
Cara membuat kue bolu santan
  1. Telur, gula pasir, vanili di kocokkan sampai kembang 
  2. Masukkan TBM dikocok sampai kembang
  3. Lalu masukkan tepung sedikit demi sedikit selang seling dengan santan
  4. Setelah tercampur semua kemudian masukkan kedalam loyang dan di panggang hingga matang dengan suhu 180 derajat celcius.
  5. Lalu angkat kemudian potong-potong
  6. Siap untuk di sajikan
Bagaimana sobat sangat mudah kan? Bahan-bahannya pun sangat mudah untuk anda dapatkan dipasaran. Semoga artikel resep kue bolu santan panggang ini bermanfaat bagi semua orang dan menjadi panduan dalam anda membuatnya. jika anda mempunya waktu luang baca juga resep kue bolu jeruk sunkist. Selamat mencoba!
Share:

Resep cara membuat apem bakar

Apem BakarSiapa yang tidak kenal dengan kue apam, makanan ini merupakan salah satu menu kue yang sangat gemari terutama masyarakat indonesia. Sebagian masyarakat menjadikan kue apem menu yang di sediakan pada saat acara keluarga, kenduri maulid atau acara-acara besar yang di adakan pada setiap mesjid atau surau. 

Pada kesempatan ini objek kuliner akan membahas dalam artikel tentang resep cara membuat apem bakar yang dapat anda sajikan sendiri bagi keluarga anda di rumah.

apem bakar
Apem bakar

Sebelum itu anda sediakan alat-alat yang di perlukan yaitu sebagai berikut :
  • Gelas cup untuk takaran tepung
  • Timbangan
  • Sanck maker atau alat panggang/bakar apam

Bahan-bahan apem bakar

  • 2 gelas gula
  • 2 gelas air
  • 2 gelas tepung terigu
  • 6 sdm susu encer
  • ½ ons mentega 
  • 2 sdt bicarbonat 
  • 1 bungkus vanili
  • 5 butir telur

Cara membuat apem bakar

  1. Mentega dicairkan.
  2. Gula dan air di gonseng didiamkan hingga dingin.
  3. Telur dikocok lalu tambahkan vanili dan tepung terigu.
  4. Setelah itu masukkan mentega tambahkan mentega, soda, dan air gula lalu aduk sampai rata.
  5. Loyang di olesi mentega tabur tepung kemudian tuang adonan
  6. Kemudian panggang/bakar.
Semoga artikel resep cara membuat apem bakar ini bermanfaat bagi kita semua dan menjadi referensi bagi anda penikmat kue ini yang ingin mencoba membuatnya sesuai dengan takaran yang telah admin berikan di atas. Terima kasih untuk kunjungannya dan selamat mencoba.
Share:

Resep kue coklat kacang nikmat

Resep kue coklat kacang nikmat - coklat merupakan bahan yang paling di gemari masyarakat dalam membuat kue. Rasanya yang manis, nikmat, dan sedikit pahit menjadi ciri khas dari coklat. Coklat diketahui banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita jika di konsumsi secara tidak berlebihan diantaranya mencegah penyakit jantung, menurunkan tekanan darah dan kolesterol, mengandung antioksidan yang tinggi, mencegah kerusakan gigi, meningkatkan sirkulasi darah, dan menghaluskan kulit. Begitu juga kacang

Bagi anda pecinta coklat tentunya ingin membuat kue yang dicampur dengan bahan coklat. Pada artikel ini admin akan memberikan resep kue coklat kacang nikmat yang dapat anda coba pratekkan di rumah. Sebelum pada tahap pembuatannya sediakan dulu bahan-bahan yang di perlukan dengan teliti agar hasil penyajiannya sempurna.

kue coklat kacang nikmat
Resep kue coklat kacang nikmat

Resep kue coklat kacang 

Bahan kue coklat kacang

  • 300 gr tepung terigu
  • 200 gr mentega
  • 140 gr gula halus
  • 30 gr coklat bubuk 
  • 2 kuning telur
  • 1 putih telur
  • vanili secukupnya
  • garam secukupnya

Bahan isi kue coklat kacang

  • 1 butir putih telur.
  • 150 gram gula halus.
  • 100 gram kenari (kacang) di cincang jangan terlalu besar.

Cara membuat kue coklat kacang

  1. Ayak tepung terigu dan coklat bubuk.
  2. Kocok mentega bersama gula halus, vanili, dan coklat bubuk aduk hingga rata.
  3. Bentuk menjadi bulat lalu panggang hingga matang.
  4. Untuk isinya Kocok putih telur dan gula halus sampai kental lalu tambahkan kenari aduk rata.
  5. Kemudian ambil kue yang sudah matang lalu olesi dengan putih telur lalu satukan.







Share:

Resep dan cara buat kue lapis kentang kukus

Resep dan cara membuat kue lapis kentang kukusKentang mempunyai manfaat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh terutama mencegah kangker, mengurangi kadar kolesterol jahat, mengurangi resiko batu ginjal, sangat baik bagi untuk kesehatan tulang, menurunkan tekanan darah tinggi, kesehatan jantung, membangun pembentukan sel, kesehatan otak dan saraf.  karena mengandung zat-zat seperti karbohidrat, fosfor, zat besi, protein, lemak nabati, dan kalsium serta zat-zat penting lainnya.

Pada kesempatan ini objek kuliner akan membahas artikel tentang resep dan cara membuat kue lapis kentang kukus yang merupakan salah satu golongan kue basah untuk anda sajikan di atas meja hidangan. Persiapkan bahan-bahannya satu persatu.

kue lapis kentang kukus
Resep dan cara membuat kue lapis kentang kukus

Bahan-bahan kue lapis kentang

  • 500 gr kentang kukus 
  • 300 gr gula pasir
  • 4 butir telur
  • 150 gr tepung terigu
  • 75 gr mentega
  • 1 bungkus vanili
  • Garam secukupnya
  • Pewarna alami

Cara membuat kue lapis kentang

  1. Gula dan telur dikocok hingga kembang
  2. Kemudian masukkan terigu, kentang rebus yang telah dihaluskan dan juga mentega yang telah dicairkan.
  3. Setelah adonan teraduk rata ambil tiga bagian diberi pewarna alami 
  4. Lalu kukus selama 20 menit selapis demi selapis kedalam loyang yang telah diolesi mentega
  5. Setelah semuanya matang, Angkat loyang.
  6. Tunggu hingga kue lapisnya dingin, lalu potong-potong menurut selera masing-masing.
  7. Siap untuk di sajikan.


Share:

Resep cara membuat kue semprit vanila

Resep cara membuat kue semprit vanila - kue semprit merupakan jenis kue kering yang dicetak menggunakan corong. Sebagian masyarakat khususnya indonesia menjadikan kue ini ciri khas di waktu lebaran. Bagi anda yang ingin membuatnya dirumah bersama keluarga tentunya sangat mudah. Bahan-bahan yang di perlukan tidak begitu susah untuk  kita dapatkan dipasaran.

kue semprit vanila
Resep cara membuat kue semprit vanila

Resep cara membuat kue semprit vanila

Pada kesempatan ini admin akan membahas tentang Resep cara membuat kue semprit vanila yang bisa langsung anda praktekan sesuai dengan takaran pada bahannya masing-masing agar memperoleh hasil yang sempurna sehingga membuat kepuasan tersendiri bagi anda dalam membuatnya.

Bahan kue semprit vanila

  • Mentega, 100 gr
  • Gula pasir, 125 gr 
  • Susu cair, 70 gr 
  • Tepung terigu, 375 gr
  • 1 sdt Essen vanila

Cara membuat kue semprit vanila

  1. Kocok mentega dan gula pasir pakai mixer dengan kecepatan kencang hingga berbentuk cream.
  2. Masukkan susu cair, kocok sebentar dengan kecepatan rendah.
  3. Masukkan tepung terigu lalu tambahkan essen vanila aduk hingga rata.
  4. Panggaang dalam oven dengan suhu 180O C lebih kurang 15 menit.
  5. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga dan bagian ujung dimasukkan cetakan semprit.\
Demikianlah Resep cara membuat kue semprit vanila. Semoga bermanfaat bagi anda semua yang ingin mencobanya. Terima kasih dan selamat mencoba...
Share:

Resep kue kurma coklat

Resep kue kurma coklat - Buah kurma merupakan salah satu buah yang kaya akan vitamin, mineral, dan serat alami yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Buah ini tumbuh dan sangat terkenal didaerah timur tengah. Banyak orang menjadi kurma sebagai oleh-oleh pulang dari haji.

Resep kue kurma coklat

Bagaimana jika buah kurma kita olah menjadi sebuah kue dengan rasa yang lezat, manis, dan gurih, tentunya anda penasaran bukan. Jika anda penasaran Admin akan membahasnya pada artikel ini tentang resep kue kurma coklat sebagai referensi didapur kesayangan kita masing-masing.

<img src="image.jpg" alt="Resep kue kurma coklat, Bahan-bahan kue kurma coklat, Cara membuat kue kurma coklat">
kue kurma coklat


Bahan-bahan kue kurma coklat

  • 200 gr mentega dicairkan
  • 100 gr coklat bubuk
  • 6 butir telur
  • 200 gr gula pasir
  • 200 gr tepung terigu
  • 50 gr kurma tanpa biji dipotong 
  • 200 gr kenari cincang kasar

Cara membuat kue kurma coklat

  1. Campur mentega cair kedalam coklat bubuk sisihkan.
  2. Kocok telur bersama gula pasir sampai mengembang lalu tambahkan tepung terigu.
  3. Setelah rata adonan mentega aduk dengan sendok kayu sampai semua bahan tercampur.
  4. Kemudian masukkan kurma dan kenari.
  5. Lalu tuangkan kedalam cetakan yang telah dialasi dengan kertas roti dan olesi mentega.
  6. Terakhir panggang hingga matang.


Share:

Resep kue kering rasa kopi

Bagi anda yang ingin mengetahui cara membuat kue kering rasa kopi mari kita sediakan dulu bahan-bahannya sebagai berikut. 

<img src="image.jpg" alt="Resep kue kering rasa kopi">
kue kering rasa kopi

Bahan-bahan kue kering rasa kopi

  • 125 gram mentega
  • 100 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 2 sdt kopi instant
  • 185 gram tepung terigu
  • 60 gram maizena
  • ½ sdt baking powder

Cara membuat kue kering rasa kopi

  1. Kocok mentega bersama gula halus.
  2. Lalu masukkan telur.
  3. Kocok kembali masukkan kopi instant yang telah dilarutkan dengan 3 sendok makan air.
  4. Kemudian masukkan tepung terigu yang telah di ayak dengan maizena dan baking powder aduk hingga rata.
  5. Dan terakhir cetak lalu taburi gula pasir.
Gimana sobat mudah bukan cara membuat resep kue kering rasa kopi. Bahan-bahannya pun dapat dengan mudah kita dapatkan dipasaran. jika anda belum pernah mencobanya. 

Semoga artikel ini bermanfaat bagi sobat semua. jika anda mempunyai waktu luang coba juga resep kue kering soun. Selamat mencoba..!!!
Share:

Resep kue kering soun

Kue soun merupakan kue andalan keluarga terlebih pada saat lebaran. Rasanya yang gurih kriuk-kriuk menjadi cita rasa tersendiri dari kue tersebut. mau tau cara membuatnya, yuk simak terus artikelnya.


<img src="kue kering soun.jpg" alt="kue kering soun"/>
kue kering soun

Bahan-bahan kue kering soun

  • 4 gelas tepung terigu
  • 2 gelas mentega ( 400 gram )
  • 1 bungkus soun
  • 2 kuning telur
  • 3 ons gula halus
  • 1 sdt vanili
  • 1 ons regal ( dihaluskan )

Cara membuat kue kering soun

  1. Soun digoreng.
  2. Kemudian remas mentega, gula, dan kuning telur hingga kembang.
  3. Lalu masukkan soun, tepung terigu, dan vanili.
  4. Setelah diaduk hingga rata cetak adonan tadi menurut selera lalu bakar.
  5. Terakhir, setelah matang gulingkan kue dalam regal atau taburkan diatasnya.
Demikianlah artikel resep kue kering soun sangat cocok dimakan bersama keluarga dirumah. Rasanya lezat dan gurih. Silahkan dicoba untuk membuatnya.
Share:

Artikel Pilihan

Recent Posts